GARAPNEWS.COM, Pekanbaru – Musyawarah Daerah (Musda) – V Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Kota Pekanbaru berjalan lancar dan sukses, yang mana telah terpilih kepengurusan baru Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD) periode 2020-2025. Senin (28/12/2020).
Musda V DPD PKS Kota Pekanbaru telah menetapkan 8 orang pengurus DPTD PKS Kota Pekanbaru periode 2020-2025 antara lain H. Ayat Cahyadi, S.Si sebagai Ketua Majelis Pertimbangan Daerah (MPD) dan Ahmad Fauzan, A.Md sebagai Sekretaris Majelis Pertimbangan Daerah (MPD).
Selanjutnya Usadz Ir. H. Ahmiyul Rauf terpilih sebagai Ketua Umum DPD PKS Kota Pekanbaru, Yasser Hamidy, S.Pi menjabat Sekretaris Umum DPD, Mujiburrahman, S.Pd menjabat Bendahara Umum DPD dan Syahrul Fadilah, S.Pd menjabat Ketua Bidang Pembinaan dan Kaderisasi DPD.
Sementara itu ada struktur baru yang ditetapkan dari hasil Musda – V DPD PKS Kota Pekanbaru yaitu Dewan Etik Daerah. Yang mana Ketua Dewan Etik Daerah dijabat oleh Mualim Bakram, Lc, MA dan Sekretaris Dewan Etik dijabat oleh Muhammad Sabarudi, ST.
Kepengurusan DPTD PKS Kota Pekanbaru periode 2020 – 2025 mengkolaborasikan antara kepemimpinan senior dan junior sehingga diharapkan nantinya dapat membawa PKS lebih baik, sesuai dengan tagline PKS Bersama Melayani Rakyat dan merealisasikan targetkan yang ditetapkan yaitu menjadi partai pemenang tahun 2024 dengan meningkatnya jumlah Anggota DPRD dan mengantarkan kader PKS sebagai Walikota pada tahun 2022 nantinya.